UANG WADAL

Oleh : Jitendra
Illustrasi : uang wadal/komunitas pha

Editor : Admin pha

Banyak jenis pesugihan di dunia ini mulai dari tuyul, blorong, babi ngepet, keblek, dan masih banyak lagi jenisnya, salah satunya cari korban untuk pesugihan dari Jebakan Uang di Jalan. 

Biasanya pelaku menyebarkan uang dijalan bisa dengan cara disebarkan bisa juga dengan dibungkus plastik bertulisan rajah. Berbagai macam pesugihan yang ada di dunia ini salah satunya pesugihan dari jebakan uang di jalan.

Kali ini saya akan menceritakan korban dari pesugihan ini.

Sebut saja namanya adalah Takim. Takim adalah pekerja serabutan pekerjaannya selalu berganti ganti, tergantung orang yang membutuhkan jasanya. Takim memiliki istri dan 2 anak, beban hidup yang menumpuk tidak membuat dia menyerah dalam bekerja.

Sore itu aku pulang kerja aku berpapasan dengan Takim. Wajah takim berseri seri tidak seperti biasanya.

Aku: asalamualaikum mas, keliatan gembira sekali hari ini
Takim: walaikumsalam mas, iya mas saya hari ini mendapat rezki ketika melewati pos kamling ada uang 100 ribu dibawah nya
Aku: coba saya lihat mas.
Takim: ini mas (menyodorkn uang yg ia temukan)
Aku: (aku melihat ada tanda tumbal pesugihan) Maaf mas lebih baik uangnya dikemblikan ketempatnya.
Takim: ini rezki mas, masa mau dikembalikan.

Takim pun pergi tanpa menghiraukan pesanku.
Tengah malam suara pintu rumahku ada yg menotok.

Tok tok ....

Asalamualaikum...
Setelah aku membuka pintu.
Ternyata istrinya Takim.
Aku: ada apa mba?
Istri takim: tolong mas, suamiku seperti orang kesurupan.

Akupun segera bergegas kerumah Takim. Sesampai rumah takim aku melihat takin sedang menempel ditembok sambil menjulurkan lidah. Aku pun segera menghampiri takim.

Aku: istiqfar mas, sebut nama Allah.
Takim: aghhhhh aghhhhh..
Aku: (pun membacakan ayat kursi)

Seketika itu ada cahaya merah menyambar badan takim. Sekejap takimpun tergeletak.
Aku segera bergegas menolong takim. Innalilahi wainnalilahi rojiun. Ternyata takim sudah tidak bernafas lagi.

Esoknya seluruh warga membantu mengebumikan jenazah takim. Dalam hati aku menyesal tidak mampu menyelamatkan takim. Tapi semua itu sudah ditakdirkan allah. Semoga kisah ini bisa membuat kita lebih berhati - hati dalam menemukan uang. Barang kali uang yang kalian temukan adalah uang wadal.


#tamat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SYAHADAT JAPURA

Pagar Ghoib Media Telor Angsa

MANTRA ARYA BANGAH